Daftar UMKM Batik Desa Jarum

Batik Desa Jarum

1. Batik Sekar Mawar

Batik sekar mawar merupakan salah satu sentra batik yang ada di Desa Jarum. Batik Sekar mawar ini milik Bapak Sarino dan telah berdiri sejak 1997, Keunikan Batik Sekar Mawar sendiri yaitu lebih banyak menggunakan motif wayang pada kainnya. Sentra Batik Sekar Mawar juga membuka untuk digunakan sebagai pelatihan bagi pengunjung yang ingin belajar membatik. Untuk harga pelatihannya sendiri yaitu bervariasi dari mulai 15 ribu sampai dengan 70 ribu tergantung besar kecilnya kain.

2. Batik Putri Maharani

Batik Putri Maharani milik Ibu Kristin ini sudah berdiri sejak 2015. Batik Putri Maharani sendiri merupakan salah satu sentra pembuatan batik di Desa Jarum. Di Batik Maharani sendiri memiliki keunikan dalam penggunaan warna alam yang diambil dari kayu. Untuk range harga batik disini berkisar antara 500 ribu sampai bisa custom sendiri sesuai dengan kain dan motif yang diinginkan pembeli.

3. Batik Natural Sarwidi

Batik Natural Sarwidi milik Pak Sarwidi ini sudah berdiri sejak 2006 dan masih tetap berlanjut sampai sekarang. Sesuai dengan Namanya Batik Natural Sarwidi ini hanya menggunakan warna-warna alami saja dan sebagai pioneer dalam penggunaan warna alam dalam proses pewarnaan kain batiknya. Harga di Batik Natural Sarwidi juga sangat bervariatif dari mulai harga 150 ribu sampai dengan 400 ribu rupiah.

4. Batik Putri Ayu

Ibu Sri Lestari atau biasa dipanggil Bu Plenis merupakan owner dari Batik Putri Ayu. Beliau mendirikan Batik Putri Ayu sejak tahun 2015. Keunikan Batik disini yaitu penggunaan warna alam yang diklaim beliau sangat ramah lingkungan. Pewarna alam yang digunakan mulai dari buah jolawe dan kayu-kayuan. Motif di Batik Putri Ayu juga bermacam-macam dan dapat menerima request motif dari pembeli. Untuk harga Batik Putri Ayu sendiri mulai dari 200 ribu sampai dengan 600 ribu rupiah

5. Unik Batik

Mas Joni merupakan pemilik sentra Batik Unik Batik. Beliau merupakan generasi ke-2 dari Unik Batik yang telah berdiri sejak 1992. Batik Unik awalnya hanya membuat motif-motif etnik jawa saja seperti motif parang. Akan tetapi, seiring perkembangan zaman Unik Batik pada tahun 2007 mulai membuat motif batik klasik dan custom. Di Unik Batik Proses pewarnaanya juga variatif dari menggunakan warna-warna alam dan sintetis. Untuk range harga di Unik Batik berkisar antara 150 ribu sampai 2.5 juta menyesuaikan motif dan jenis kain.

6. Batik Putri Kawung

Batik Putri Kawung milik Ibu Suratmi sudah berdiri sejak 2011. Batik Putri Kawung sendiri dalam pewarnaanya menggunakan pewarna sintetis dan warna alam. Akan tetapi, dalam praktiknya lebih banyak menggunakan warna alam yang berasal dari kayu-kayuan dan kulit buah dengan alasan lebih ramah lingkungan. Batik Putri Kawung sendiri juga sudah berhasil menjual obat pewarna batik dari warna alami. Untuk motif sendiri biasanya Ibu suratmi seringkali menerima permintaan dari masing-masing pembeli. Harga batik disini berkisar antara 150 ribu sampai dengan 1 juta tergantung kain dan motif yang diminta oleh pembeli.

7. Batik Chandik Ayu

Batik Chandik Ayu ini sudah berdiri sejak 2011. Ibu Sri Lestari sebagai pemilik Batik Chandik Ayu mengatakan bahwa disini proses pewarnaan batiknya menggunakan Pewarna sintetis dan warna alam. Warna alam berasal dari kayu-kayuan dan kulit buah. Harga batik chandik ayu ini berkisar antara 150 ribu sampai dengan 1 juta rupiah.

8. Batik Ecoprint

Batik Ecoprint milik Ibu Sri Mulyani baru berdiri pada tahun 2021. Batik Ecoprint memanfaatkan dedaunan asli atau bunga dalam pembuatan motif. Sehingga, motif-motif yang muncul asli dari bentuk daun dan bunga yang dicetak dalam kain. Dedaunan dan bunga yang dipakai yaitu daun dan bunga yang memiliki tanin yang kuat sehingga pada saat dicetak dapat men-cap dan mengeluarkan warna dengan baik di kainnya. Untuk motif sendiri Ibu Sri Mulyani mengatakan bahwa beliau mencetak batik sesuai dengan kreatifitasnya sendiri. Untuk harga batik ecoprint berkisar antara 250 ribu sampai 300 ribu.

9. Batik Tulis Suparman

Batik Tulis Suparman dimiliki oleh Ibu Tina sudah berdiri sejak tahun 2010. Sesuai dengan namanya disini hanya memproduksi kain batik dengan tekhnik tulis saja. Untuk pewarnaanya sendiri menggunakan pewarna sintetis dan dan warna alam. Untuk motif-motifnya Batik Tulis Suparman sering membuat motif sendiri dalam produksinya. Harga batik tulis suparman berada di range 400 sampai dengan 500 ribu rupiah.

10. Batik Pak Sadimin

Batik Pak Sadimin khusus memproduksi di tahap pembuatan motif. Untuk proses pewarnaan Pak Sadimin selaku pemilik bekerja sama dengan rumah batik lain. Batik Pak Sadimin sudah berdiri sejak 2017 dan masih berlanjut hingga saat ini. Untuk range harga di Batik Pak Sadimin bervariasi antara 300 sampai dengan 500 ribu.

11. Batik Jino

Batik Jino merupakan batik yang sudah berdiri sejak tahun 1995. Batik Jino memproduksi batik yang khusus diaplikasikan ke kayu dan bambu saja. Sesuai dengan namanya Batik Jino dimiliki oleh Pak Jino. Beliau mengatakan bahwa di Batik Jino memiliki beberapa produk unggulan dari kayu seperti wayang dan aksesoris rumah. Akan tetapi, tidak menutup kemungkinan bahwa beliau bisa memproduksi berbagai macam benda dilukis dengan batik dengan bahan dasar kayu dan bambu sesuai pesanan konsumennya. Untuk harganya batik jino berkisar antara 15 ribu rupiah sampai dengan 5 juta rupiah.

12. Batik Sri Endah

Batik Sri Endah dimiliki oleh Ibu Sri Endah dan sudah berdiri sejak tahun 2006. Batik Sri Endah memiliki berbagai macam batik yang menggunakan warna alam maupun sintetis. Warna alam yang digunakan seperti dari daun tom, kulit kayu mahoni, duwet kayu mete dan masih banyak lainnya. Beliau menuturkan bahwa harga batik disini bervariatif dari batik cap yang memiliki harga mulai dari 250 ribu/pcs dan batik tulis dengan harga mulai dari 500 ribu/pcs hingga 1.5 juta/pcs.

13. Batik Adhimas Asih

Batik Adhimas Asih didirikan oleh Pak Suyanto pada tahun 1998. Beliau berfokus kepada batik kayu. Beliau memproduksi berbagai aksesoris rumahan seperti kotak tisu, aksesoris gantungan kunci, topeng sampai dengan almari. Untuk pewarnaanya sendiri beliau menggunakan warna alam dan sintetis. Untuk warna alamnya sendiri beliau berhasil dalam pengembangan warna alam yang berasal dari tanah. Harga batik adhimas bervariasi mulai dari 5 ribu rupiah sampai dengan 3 juta rupiah tergantung bentuk, motif dan ukuran dari barang yang dipesan.

14. Batik Bima Sena

Batik Bima Sena sudah berdiri sejak tahun 1998, Batik Bima Sena didirikan oleh Pak Sularno (Jeprik). Beliau mempunyai banyak produk yang dihasilkan dengan corak batik. Mulai dari Payung, Kerajinan kayu, Gerabah, Kulit maupun sepatu. Untuk pewarnaan sendiri beliau menggunakan warna alam dan sintetis. Warna alam beliau bersama dengan Pak Suyanto sudah berhasil menggunakan warna alam dengan bahan dasar tanah. Harga batik di sentra beliau sangat bervariatif mulai dari payung dengan harga 250-500 ribu rupiah, kain cap mulai dari 125 ribu rupiah, kain tulis 500 sampai dengan 5 juta rupiah, kayu 10 ribu hingga 3 juta rupiah dan kulit mulai dari ratusa ribu rupiah. Harga ini sejalan dengan bentuk, motif dan ukuran benda tersebut.

15. Batik CJ

Batik CJ milik Ibu Umi Haryati ini berdiri pada tahun 2015. Beliau mendirikan batik CJ dengan khas motif tulis halus dengan menggunakan ukuran canting 0-1. Sehingga batik yang beliau hasilkan walau dibuat secara ditulis akan tetapi hasilnya sangat rapi hingga seringkali dianggap sebagai batik cap karena kerapiannya. Batik CJ menggunakan pewarna alam dan sintetis dalam proses pewarnaan kainnya. Harga batik CJ dimulai dari 500 ribu sampai dengan 2 Juta. Harga Batik disini menyesuaikan kesulitan motif dan lama pengerjaannya.

16. Batik Purwanti

Batik Purwanti ini telah berdiri sejak 1968. Sekitar tahun 80-an batik yang dijual di batik purwanti biasanya batik mentah atau yang belum diwarnai sama sekali, hanya menampilkan corak batik saja. Lalu pada tahun 90-an batik purwanti pun mulai mengembangkan produksinya dengan menjual batik yang sudah diwarnai. Lalu berlanjut pada tahun 2006 Susanna Dewijanarko yang merupakan anak dari ibu Purwanti ini memiliki keinginan untuk meneruskan usaha yang sudah lama ditekuni dalam keluarganya ini. Awalnya ia menekuni batik saat berada di Yogyakarta lalu pada tahun 2009 pun ia memutuskan untuk pindah ke Bayat agar bisa lebih fokus dalam mengembangkan usaha batik purwanti ini. Dan pada saat itu pula merupakan tahun dimana batik sedang laku di pasaran karena pemerintah mencanangkan batik kepada UNESCO (United Nations Educational, Scientific and Cultural Organization). Karena program pemerintah tersebut membuat para mancanegara berbondong-bondong berkunjung datang ke Indonesia untuk melihat batik sehingga konsumen batik purwanti pun naik dan membuat batik purwanti semakin berkembang. Di batik purwanti ini terdapat beberapa jenis batik yang diproduksi seperti batik tulis, batik cap dan batik cap kombinasi. Selain jenis batik di sini juga terdapat motif khas yang merupakan kerjasama dari Universitas Gadjah Mada yang diberi nama Riris Pandan Moto Jarum.

Bagikan :

Terkait

About Pemerintah Desa Jarum

Bersama Mewujudkan Desa Jarum yang Berkepribadian Berdasarkan Gotong Royong

One thought on “Daftar UMKM Batik Desa Jarum

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.